Pesona Elok Pantai ANCOL di Tengah Ibukota



            Hello Kupasers ! , Ditengah kepadatan aktifitas harianmu, Terlebih kamu yang tinggal di Ibukota Jakarta , macet dan bising sudah jadi santapan setiap harinya . Maka dari itu , alangkah baiknya bila kamu punya sedikit waktu untuk menikmati rekreasi ditengah kota. Pantai Ancol bisa menjadi pilihan Objek wisata mu.Pantai ini terletak di pesisir jakarta bagian utara. Di tengah hiruk pikuk Ibu Kota yang padat dan penuh polusi. Pantai adalah pilihan bagus untuk mendapatkan suasana yang dapat melepaskan segala penat yang kamu alami.

          Jakarta ,memang dikenal sebagai Kota dengan segala harapan. Banyak masyarakat berbondong-bondong mengunjungi daerah ini, mencari kehidupan yang lebih baik dan layak. Tidak hanya itu, banyak pula wisatawan domestik maupun mancanegara berdatangan untuk menikmati pesona Jakarta yang sudah punya wajah pariwisata. Seperti yang ditunjukkan oleh Pantai Ancol.

Ada Apa Saja di Pantai ANCOL ?

            Ancol saat ini tumbuh dan berkembang menjadi kawasan pariwisata berkelas internasional. Banyak sekali tempat menarik dan wahana seru yang bisa dinikmati di sekitar pantai Ancol. Seperti , Dufan, Sea World, Alive Museum dan masih banyak lagi. Nuansa kawasan ini seperti berada di luar negeri loh sob ! :D. Dimana, pantai menyatu dengan pemandangan gedung-gedung pencakar langit.

            Perlu diketahui, Pantai Ancol ini dibagi menjadi 6 kawasan utama. Yaitu ,Pantai Karnaval Ancol. Pantai Festival Ancol, Pantai Ancol Lagoon, Pantai Ria Ancol, Pantai Indah Ancol, Pantai Beach Pool, dan Pantai Marina Ancol. Saat memasuki kawasan ini, semilir angin yang berhembus lirih menyambut kedatangan para pelancong. Semilir angin ini terasa begitu nikmat ditengah suhu udara panas ibukota

            Seperti berada di surga dunia. Ada beberapa pepohonan kelapa yang tidak kalah menarik dalam menyambut kedatangan para tamu yang berasal dari berbagai daerah. Apabila wisatawan membawa anak-anak, disarankan untuk berkunjung ke daerah Pantai Ria Ancol. Kawasan ini memang sudah sangat ramah dengan anak-anak.

            Hamparan pasir putihnya mampu menghipnotis semua orang untuk berlama-lama disini. kamu juga bisa duduk atau berjemur hingga memiliki kulit warna eksotis. Selain itu juga tersedia arena bermain anak yang dibentuk seperti sebuah kapal. Tetapi, berada di kawasan ini tetap harus berhati-hati karena dasar pantainya cukup curam. Sehingga tidak disarankan untuk aktifitas berenang.

Spot Romantis Pantai Ancol

            Setelah puas menikmati kawasan pantai, wisatawan juga dapat beralih ke kawasan jembatan pantai ancol. Jembatan ini cukup unik loh.. ! , Bentuknya yang melengkung dan menjadi jalur bagi mereka yang ingin pergi ke sebuah pendopo yang tersedia disana. Kawasan pantai ini dikenal dengan nama pantai Bende. Sementara jembatan yang melengkung ini bernama dermaga jembatan cinta.

            Mengapa disebut demikian? Karena, bila sore hari banyak sekali pasangan memadu kasih dan menikmati nuansa sunset romantis ini. Banyak yang bilang menikmati sunset keren di Jakarta hanya disini tempatnya. Jika Lapar ,kamu dapat Langsung bergeser ke pantai karnaval ancol. Tempat ini berhadapan langsung dengan laut jawa. Disini sering diadakan acara-acara besar seperti berbagai macam event skala nasional, dan biasanya  acara malam tahun baru juga diselenggarakan disini. Ada pula wisata malam hari berpusat dengan segala keindahan gemerlap indah lampu ibukota.

Pantai Marina

            Bergeser lagi, ada Pantai Marina Ancol. Tempat yang menjadi primadona selain pantai karnaval yang juga jalan menuju ke wilayah pulau seribu. Banyak sekali wisatawan berkunjung untuk menyeberang dan juga menjadikan kawasan ini sebagai salah satu titik selfie dan cocok buat kamu yang instagramable tidak boleh terlewatkan.

            Kapal-kapal yang banyak bersandar memang menjadi sebuah objek tersendiri. Apalagi saat senja sore datang menyapa, Kawasan ini seakan memiliki panorama berbeda dan memunculkan nuansa magis untuk tetap bertahan dan enggan beranjak dari kawasan ini sedikit pun. Disini pula biasa bersandar kapal pesiar yang mengesankan lho.

            Pantai marina ini menjadi kawasan terfavorit . Tidak hanya untuk rekreasi melainkan untuk foto pre-wedding. Menarik bukan? .Banyak sekali jasa fotografer memilih kawasan ini sebagai tempat untuk mengabadikan momen yang sangat elok dan cantik.

            Berangkat ke pulau seribu dari pelabuhan ini memang sedikit mahal. Tetapi, memiliki waktu yang lebih cepat sampai daripada wisatawan naik dari dermaga muara angke. Selain itu, kondisi kapalnya pun jauh lebih baik dan nyaman. Dijamin, perjalanan menuju ke pulau seribu akan sangat menyenangkan.

            Menikmati kawasan pantai ancol memang tidak bisa satu atau dua jam saja. Melainkan, membutuhkan waktu yang cukup lama, sehingga bisa lupa waktu jika sudah berada disini. Bagi wisatawan yang mungkin terlanjur pulang larut malam, pihak pengelola sudah menyediakan sarana akomodasi yang mumpuni.

            Wisatawan bisa pilih sendiri penginapan mana yang akan dijadikan tempat untuk melepas lelah. Ada cottage-cottage yang unik dan menggemaskan. Hotel-hotel berbintang yang akan ditempati sobat pelancong bagaikan istana. Serta hotel-hotel yang sesuai dengan budget backpacker.

Lokasi Pantai Ancol



            Pantai ancol berada di jalan lodan raya, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara. Lokasi pantai ancol sangat mudah. Karena, kawasan ini berada di ujung kota Jakarta. Pergi ke sini pun bisa ditempuh dengan menggunakan kendaraan pribadi dan transportasi umum.

            Bagi yang menggunakan kendaraan pribadi. Wisatawan, cukup mengikuti papan petunjuk yang telah tersedia di berbagai penjuru Kota Jakarta. Bisa juga, naik bus Transjakarta tujuan Ancol. Atau naik KRL turun di stasiun Jakarta Kota, setelah itu dilanjutkan dengan menggunakan bis atau ojek online.

Harga Tiket Masuk


            Harga tiket masuk pantai Ancol terbaru Untuk individu dikenakan tarif sebesar Rp 25.000,-. Untuk mobil dikenakan tarif sebesar Rp 20.000,-  kemudian, untuk motor dikenakan tarif sebesar Rp 15.000,- Pantai Ancol adalah lokasi promadona bagi warga Jakarta yang ingin menikmati nuansa pantai. Apalagi, fasilitas pantai yang semakin ramah dengan wisatawan. Ayo rekreasikan tubuhmu ,rasakan sensasi segar semilir angin sejuk di pantai ini.

Thanks

Previous Post Next Post